Post Title

Jauh Dari Hoaks dan Isu Negatif Sumatera Barat Raih Anugrah Bergengsi dari KPI Pusat

108 Admin

Jakarta--Gubernur Sumatera Barat Buya Mahyeldi menerima anugrah yang sangat prestesius dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat. Penghargaan ini diberikan berdasarkan penilaian dewan juri bahwa Sumatera Barat merupakan Propinsi yang sangat berpihak kepada dunia penyiaran, baik televisi maupun radio. Disamping itu, selama kepemimpinan Mahyeldi Sumatera Barat jauh dari isu isu negatif seperti hoaks, isu radikalisme, anti Pancasila dan NKRI.

"Kita sangat bersyukur kepada Allah, dan berterima kasih kepada KPI Pusat yang secara objektif telah melakukan penilaian, dan tentu ucapan yang sama kepada DPRD Sumatera Barat, KPID Sumatera Barat, OPD dan seluruh lapisan masyarakat Sumatera Barat, atas kolaborasi ini kita bisa mendapatkan penghargaan ini", ungkap Buya Mahyeldi selepas menerima penghargaan di Menara Kompas TV, Jalan Palmerah Jakarta, (15/10/2022).

Beliau juga menambahkan bahwa Pemerintah Sumatera Barat bersama DPRD dan KPID sangat serius mengembangkan sekaligus memonitor dunia penyiaran, sehingga menghilangkan kekhawatiran terhadap munculnya pengaruh-pengaruh negatif yang bersumber dari tontonan televisi maupun dari siaran radio.

"Kedepan kita bersama DPRD bersama sama lebih memprioritaskan lembaga penyiaran di Sumatera Barat, baik dari sisi penganggaran maupun kepastian hukumnya" tukuk Buya Ketua KPID, Dasrul yang ikut mendampingi Buya juga menambahkan bahwa Sumatera Barat dalam Anugrah ini sejajar dengan Propinsi Bali, bahkan mampu mengalahkan Propinsi Jogyakarta dan Jawa Barat.

"Kita melihat bahwa Sumatera Barat selama ini mampu mengkapitalisasi kearifan lokalnya dalam bingkai ASSBK untuk berkolaborasi dengan dunia penyiaran, sehingga melahirkan atmosfir yang sejuk dan positif", imbuh Sang Ketua.

Pada akhir dialog dengan Buya, beliau menyampaikan undangan terbuka kepada seluruh insan penyiaran, baik TV maupun Radio, untuk datang ke Sumatera Barat, mencicipi kuliner dan menikmati keindahan alamnya. Insya Allah tahun 2023 Sumatera Barat akan mengangkat Iven Visit Beautiful West Sumatera 2023.

Terlihat pada kesempatan itu turut hadir Kepala Dinas Kominfotik Jasman Rizal, Kepala Biro Adpim Maifrizon dan Kabag Makopim Marwansyah.

Biro Adpim Sumatera Barat

.

Admin.