Post Title

Gubernur Mahyeldi Optimis Industri Halal di Sumbar akan Semakin Berkembang dan Menembus Pasar Global.

83 Admin

Padang- Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah mengatakan tingginya antusiasme masyarakat selama pelaksanaan Minangkabau Halal Festival 2023 kemarin, membuat dirinya semakin optimis Industri halal di Sumatera Barat (Sumbar) akan semakin berkembang dan bukan tidak mungkin produk halal Sumbar bisa segera go internasional.

"Alhamdulillah, acara Minangkabau Halal Festival 2023 yang melibatkan lebih kurang 133 pelaku industri halal tersebut berlangsung sukses. Animonya cukup bagus, itu terlihat dari tingginya angka kunjungan dan keterlibatan masyarakat dalam setiap kegiatan selama acara berlangsung. Atas dasar itu, kita yakin, kedepan industri halal di Sumbar akan semakin berkembang," kata Gubernur Mahyeldi.

Hal tersebut disampaikannya saat menutup secara resmi acara Minangkabau Halal Festival yang telah digelar selama tiga hari 8-10 September 2023 di Universitas Negeri Padang (UNP), Minggu malam (10/9/2023).

Mahyeldi juga mengatakan selain karena tingginya antusiasme masyarakat, optimismenya itu juga disebabkan oleh usia rata-rata dari pelaku industri halal di Sumbar tersebut relatif berusia muda atau kaum milenial.

"Mereka yang bergerak di bidang industri halal rata-rata kaum milenial, mereka adalah manusia kreatifitas, melek teknologi ,dan memiliki kemampuan bahasa asing yang mumpuni. Sehingga untuk bisa go Internasional saya rasa tidak akan sulit," kata Gubernur Mahyeldi menambahkan.

Terkait dengan pemasaran, Gubernur Mahyeldi berencana akan menggandeng potensi Minang Diaspora yang terbukti memiliki sebaran dan jaringan diseluruh dunia.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Rektor UNP Prof Ganefri mengaku pihaknya akan mendukung penuh upaya pemprov untuk mengembangkan pasar produk halal Sumbar ke pasar global melalui lembaga Halal Center yang terdapat di kampusnya.

"UNP berkomitmen, untuk ikut memajukan industri halal di Sumbar melalui optimalisasi peran dari Lembaga Halal Center yang kita miliki," katanya.

Disisi lain, Perwakilan EO Syakaa Organizer selaku pelaksana Minangkabau Halal Festival, Fitriati Rahma mengaku bahagia melihat respon yang sangat positif dari masyarakat Sumbar. Menurutnya, selama tiga hari penyelenggaraan acara, seluruh stand dan expo selalu ramai dikunjungi, tidak hanya orang dewasa tetapi juga anak-anak.

"Alhamdulillah sambutan masyarakat terhadap kegiatan ini sangat positif, setiap acara selalu ramai," ucap Fitriati.

Ia juga tidak menampik, ada beberapa kekurangan dalam pelaksanaan acara Minangkabau Halal Festival, menurutnya hal itu akan dijadikannya sebagai bahan evaluasi pada pelaksanaan berikutnya. (adpsb)

.

Admin.